Jurnal Teologi dan Pendidikan Kristen
Vol. 3 No. 1: Mei 2024

Sikap Gembala terhadap Perkawinan Adat Belangin Berdasarkan 1 Korintus 7:1-5 di GKSI Getsemani Sebangar

Rimbun, Rosida (Unknown)
Marlina, Marlina (Unknown)
Putralin, Eliantri (Unknown)
Tang, Esau Yesyurun (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 May 2024

Abstract

Tanggung jawab gembala sebagai pendidik Kristen GKSI Jemaat Getsemani Sebangar terhadap perkawinan adat mapak pue tetek mando dianggap penting karena sebagian pemuda-pemudi setelah acara mapak pue tetek mando langsung kawin layaknya sebagai suami isteri tanpa mengindahkan pernikahan Kristen. Penelitian ini untuk memaparkan perkawinan adat Belangin mapak pue tetek mando di wilayah Sebangar. Peneliti menggunakan metode kualitatif melalui pendekatan observasi, wawancara, dan studi literatur. Hasil penelitian bahwa gembala jemaat sebagai pendidik Kristen semakin loyal bertanggung jawab dalam penggembalaan terhadap seluruh anggota jemaat GKSI Jemaat Getsemani Sebangar, sehingga pemuda-pemudi yang telah berusia untuk menikah akan menjaga kesucian hidup.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

PAK

Publisher

Subject

Religion Other

Description

Jurnal Teologi dan Pendidikan Kristen bersifat terbuka bagi peneliti, dosen dan mahasiswa dalam serta luar negeri serta terbuka juga diakses oleh umum agar kebaruan hasil temuan peneliti dapat dinikmati publik. Penerbit berharap kontribusi ini berguna dalam membangun khazanah keilmuan bidang Teologi ...