Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 5 No. 4 (2024): Volume 5 No. 4 Tahun 2024

PENYULUHAN BIOGAS, PUPUK ORGANIK DAN SINKRONISASI ESTRUS DI BERKAH TANI FARM DALAM UPAYA KETAHANAN PANGAN NASIONAL

Dara Surtina (Universitas Mahaputra Muhammad Yamin)
Harissatria Harissatria (Universitas Mahaputra Muhammad Yamin)
Delsi Afrini (Universitas Mahaputra Muhammad Yamin)
John Hendri (Universitas Mahaputra Muhammad Yamin)
Alfian Asri (Universitas Mahaputra Muhammad Yamin)



Article Info

Publish Date
05 Aug 2024

Abstract

Salah satu kelompok tani yang memelihara sapi potong dengan tujuan penggemukan dan pembibitan adalah kelompok Berkah Tani Farm di Nagari Paninggahan Kecamatan Junjung Sirih Kabupaten Solok. Permasalahan yang dihadapi mitra adalah : 1) Limbah feses dan urin sapi belum dimanfaatkan dan terbuang begitu saja sehingga menumpuk disekitar kandang serta mencemari lingkungan masyarakat. 2) Kurangnya pengetahuan dan modal dalam penerapan teknologi pengolahan feses menjadi pupuk organik. 3) Rendahnya angka kelahiran anak sapi dalam satu tahun karena sistem perkawinan sapi belum terarah dan belum menerapkan sistem penerapan teknologi reproduksi. Solusinya adalah dengan pendampingan penyuluhan biogas dari kotoran sapi. Penyuluhan pembuatan pupuk organik. Penyuluhan sinkronisasi estrus dalam upaya percepatan kebuntingan dan kelahiran. Metode yang dipakai adalah dengan penyuluhan diskusi langsung dengan anggota mitra tentang biogas, pupuk organik dan sinkronisasi estrus pada sapi. Dari hasil penyuluhan yang dilakukan di Berkah Tani Farm telah terjadinya peningkatan pengetahuan kelompok tani tentang manfaat dan proses pembuatan biogas. Terjadi peningkatan pengetahuan dalam pembuatan pupuk organik. Terjadinya peningkatan pengetahuan kelompok mitra tentang manfaat sinkronisasi estrus

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

cdj

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Public Health

Description

ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, ...