Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 5 No. 5 (2024): Vol. 5 No. 5 Tahun 2024

MENINGKATKAN PENDAPATAN DENGAN BUDIDAYA LELE DALAM EMBER (BUDIDAMBER) BAGI IBU RUMAH TANGGA DI KELURAHAN JABUNGAN KECAMATAN BANYUMANIK SEMARANG

Nurhidayati, Nurhidayati (Unknown)
Susilo, Edy (Unknown)
Hendra, Hendra (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Sep 2024

Abstract

Kelurahan Jabungan adalah salah satu kelurahan di Kecamatan Banyumanik . Kelurahan ini memiliki 33 Rukun Tetangga & 6 Rukun Warga. Ibu-ibu rumah tangga di Kelurahan Jabungan menginginkan tambahan pendapatan dengan waktu luang yang mereka punyai, dan itu dapat diperoleh dengan salah satu cara yaitu mebudidayakan ikan dalam ember (BUDIDAMBER) . Ember yang digunakan untuk budidaya ikan juga digunakan untuk menanam tanaman kangkung yang juga bisa dikonsumsi sehari-hari. yang juga menghasilkan uang . Budidaya Ikan Dalam Ember merupakan salah cara untuk mendapatkan tambahan pendapatan di waktu luang dimana ini tidak memerlukan biaya yang besar dan waktu yang relatif singkat. Peserta yang mengikuti Pengabdian Kepada masyarakat sejumlah 25 Ibu rumah Tangga dengan metode yang digunakan dalam pengabdian masyarakat adalah dengan melalui penyuluhan dan pelatihan Budidaya Lele Dalam Ember ( BUDIDAMBER ) serta menanam tanaman kangkung dalam system tumpangsari. Ibu- ibu rumah tangga yang mengikuti penyuluhan dan pelatihan bagaimana membudidayakan ikan yaitu dipilih lele dalam ember, peralatan dan bahan bahan yang digunakan serta bagaimana perawatan lele dan taanaman sehingga siap panen. . Dengan bisa membudidayakan lele serta tanaman dalam ember ini ibu rumah tangga bisa mendapatkan tambahan pendapatan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

cdj

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Public Health

Description

ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, ...