Penggunaan teknologi dalam pendidikan telah menjadi bagian integral dari proses pembelajaran di era digital ini. Namun, kesiapan guru dalam mengimplementasikan teknologi pendidikan masih menjadi tantangan, terutama di MIS PUI Kancana. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesiapan guru dalam menggunakan teknologi di MIS PUI Kancana.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Data dikumpulkan melalui wawancara dengan guru kelas 1 di MIS PUI Kancana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan teknologi dalam pembelajaran masih terbatas karena kendala sarana dan prasarana, serta kurangnya pemahaman tentang konsep TPACK. Kesiapan guru dalam menggunakan teknologi di MIS PUI Kancana perlu ditingkatkan melalui berbagai upaya, termasuk pelatihan, pengembangan konten, dan peningkatan akses teknologi. Dengan demikian, diharapkan pembelajaran di MIS PUI Kancana dapat menjadi lebih efektif dan modern sesuai dengan tuntutan zaman.
Copyrights © 2024