Di era globalisasi saat ini, pendidikan sangat penting untuk melahirkan generasi yang cerdas dan kompetitif serta membentuk karakter masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengisi pengetahuan dan memberikan pemahaman yang lebih dalam tentang faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kinerja siswa pada mata pelajaran Project Kreatif Kewirausahaan jurusan Desain Komunikasi Visual di SMK PGRI 2 Pasuruan. Metode pengajaran merupakan cara bagi guru untuk menyampaikan mata pelajaran kepada siswa sehingga siswa dapat memahaminya, sedangkan fasilitas belajar adalah sarana dan prasarana yang menunjang kebutuhan siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan statistik deskriptif, menggunakan kuesioner kepada 62 siswa dari populasi 156. Analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh signifikan antara metode pengajaran dan fasilitas belajar terhadap prestasi belajar siswa mapel Project Kreatif Kewirausahaan (PKK) dengan hasil uji thitung > ttabel dan fhitung > ftabel. Pengaruh positif dan signifikan dari metode pengajaran dan fasilitas belajar perlu dijaga dan terus berinovasi untuk mencapai prestasi belajar yang optimal.
Copyrights © 2024