Prosiding Konferensi Nasional PKM-CSR
Vol 6 (2023): INOVASI PERGURUAN TINGGI & PERAN DUNIA INDUSTRI DALAM PENGUATAN EKOSISTEM DIGITAL & EK

PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI BAHAN AJAR UNTUK PENGAJARAN ROBOTIKA DI SEKOLAH ALAM GAHARU

Sari, Marlindia Ike (Unknown)
Rizqy Alfarisi, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Nov 2023

Abstract

Di Sekolah Alam Gaharu terdapat kelas robotika yang dapat mendukumg potensi-potensi dan minat siswa di bidang robotika. Namun saat ini, pengajaran robotika masih menggunakan kit dari vendor, sehingga fitur-fitur dan modul modul yang dapat dieksplore masih terbatas pada yang disediakan vendor saja. Pembelajaran robotika mengakomodir minat dan passion siswa terkait robotika. Guru pengajar robotika masih menggunakan kit robotic dari vendor, dan mengantarkan para siswa ke berbagai ajang lomba robotika. Para siswa ini sering memenangkan perlombaan, baik regional, nasional, maupun internasional. Dengan pembangunan robot mengunakan Arduino, diharapkan dapat meningkatkan skill robotika terutama untuk pengajar sehingga dapat mengembangkan lebih luas dengan para siswa. Potensi lain, para siswa dapat dikenalkan dengan program studi D3 Teknologi Komputer, FIT, Universitas Telkom. Harapan ke depannya, siswa dapat melanjutkan studinya ke Universitas Telkom. Solusi yang ditawarkan adalah penggunaan Arduino untuk robotika dengan memperkenalkan cara kerja sensor dan jenis sensor lain, serta actuator sebagai output. Hal ini sebagai langkah awal untuk pembangunan robotika secara mandiri.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

pkmcsr

Publisher

Subject

Humanities Control & Systems Engineering Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Nursing Public Health Social Sciences

Description

Prosiding PKM-CSR merupakan rangkuman hasil Konferensi Nasional Pengabdian kepada Masyarakat dan Corporate Social Responsibilty (PKM-CSR) yang diselenggarakan setiap tahun oleh kolaborasi beberapa Perguruan Tinggi yaitu Universitas Multimedia Nusantara (UMN), Universitas Pelita Harapan (UPH), Swiss ...