JURNAL KAJIAN TEKNIK SIPIL
Vol 9, No 1 (2024): JURNAL KAJIAN TEKNIK SIPIL

ANALISIS BIAYA DAN WAKTU PROYEK APARTEMEN GATEWAY PARK JATI CEMPAKA DENGAN METODE NILAI HASIL

dan, hamdan (Unknown)
Simanihuruk, Bertinus (Unknown)
Dewita, Hikma (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2024

Abstract

Perencanaan  pengendalian  waktu  dan  biaya  merupakan  bagian dari  struktur  manajemen proyek konstruksi secara keseluruhan. Pengendalian proyek diperlukan agar pekerjaan tetap berjalan sesuai rencana dalam batas waktu, biaya dan mutu yang ditetapkan pada  rencana awal. Analisis dilakukan pada proyek Apartemen Gateway Park Jati Cempaka, Bekasi.Dengan analisis konsep Nilai Hasil dapat diketahui hubungan antara apa yang sesungguhnya telah dicapai secara fisik terhadap jumlah anggaran yang telah dikeluarkan. Ada tiga indikator dasar yang menjadi acuan dalam menganalisis kinerja dari proyek berdasarkan konsep Nilai Hasil,yaitu  BCWS, BCWP, dan ACWP. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis biaya dan waktu pekerjaan pada Proyek Apartemen Gateway Park Jati Cempaka ini adalah:Mengetahui penyimpangan terhadap waktu pada Proyek Apartemen Gateway Park Jati Cempaka.Mengetahui penyimpangan terhadap biaya pada Proyek Apartemen Gateway Park Jati Cempaka.Mengetahui pengendalian biaya  pada Proyek Apartemen Gateway Park Jati Cempaka.Mengetahui indeks kinerja biaya dan waktu pada Proyek Apartemen Gateway Park Jati Cempaka Dari hasil perhituangan Schedule Varians (SV) pada minggu pertama sampai Minggu ke 24 (dua puluh empat) menunjukan angka negatif,yang artinya pelaksanaan proyek lebih lambat dibandingkan Schedule yang direncanakan.Dari hasil perhitungan Cost Varians (CV) pada Minggu ke 2 dan Minggu ke 3 menunjukan angka negatif yang artinya proyek menelan anggaran lebih besar dari rencana awal sementara pada Minggu ke 4 dan Minggu ke  5 menunjukan angka positif yang artinya penggunaan biaya proyek lebih kecil dari anggaran dan pada Minggu ke 6 sampai dengan Minggu ke 24 proyek kembali menelan anggaran biaya lebih besar dari rencana awal proyek. Hasil perhitungan Schedule Performance Index (SPI) pada minggu pertama sampai dengan Minggu ke 24 sebesar 0,95 yang menunjukan proyek mengalami keterlambatan.Hasil perhitungan Cost Performance Index (CPI) pada minggu pertama sampai dengan Minggu ke 24 sebesar 1,00 menunjukan bahwa pelaksanaan proyek dilapangan sesuai dengan rencana anggaran biaya.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jkts

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Control & Systems Engineering Materials Science & Nanotechnology Transportation

Description

Jurnal ini adalah Jurnal online yang berisi karya ilmiah bagi para peneliti Teknik Sipil, sebagai bagian dari publikasi karya ilmiah penelitian.Jurnal ini terbit setiap enam bulan dengan kontent dari berbagai keminatan teknik sipil, antara lain: struktur, keairan, transportasi, geoteknik dan ...