JURNAL MathEdu (Mathematic Education Journal)
Vol 6 No 3 (2023): Jurnal MathEdu (Mathematic Education Journal) November 2023

PENGARUH TINGKAT DAYA INGAT SISWA TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA PYTHAGORAS DI SMP NEGERI 3 ANGKOLA SELATAN

siagian, Januar arifin (Unknown)
Harahap, Muhammad Syahril (Unknown)
Lubis, Roslian (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Nov 2023

Abstract

Abstrak Tingkat daya ingat begitu signifikan hubungannya terhadap belajar pythagoras. Penelitian ini bertujuan untuk melihat adanya pengaruh yang signifikan antara tingkat daya ingat siswa terhadap prestasi belajar matematika pythagoras di SMP Negeri 3 Angkola Selatan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa Kelas VIII SMP Negeri 3 Angkola Selatan yang terdiri 129 orang. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara random sampling yaitu pengambilan sampel secara acak berjumlah 30 orang. Data yang dikumpulkan dianalisis dengan 2 cara yaitu pertama analisis deskriptif untuk melihat gambaran secara umum dari kedua variabel. Sedangkan yang kedua adalah analisis statistik inferensial dengan menggunakan rumus uji spearman. Sedangkan untuk menjaring data yang diperlukan dilakukan dengan angket dan tes. Dari hasil penelitian diperoleh rata-rata tingkat daya ingat siswa 3,13, jika rata-rata diinterpretasikan dengan kriteria penilaian berada pada kategori “Cukup”. Sedangkan prestasi belajar matematika pythagoras memiliki rata-rata 66,3 berada pada kategori “Cukup”. Hasil perhitungan uji -test diperoleh hitung = 0,561 sedangkan pada taraf signifikan 5% diperoleh tabel = 0,364. Jadi hitung > tabel atau (0,561 > 0,364) maka hipotesis alternatif yang dirumuskan dalam penelitian dapat diterima atau disetujui kebenarannya. Artinya terdapat pengaruh yang signifikan antara tingkat daya ingat siswa terhadap prestasi belajar matematika pythagoras di SMP Negeri 3 Angkola Selatan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

MathEdu

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Ruang lingkup artikel ilmiah yang dapat diterbitkan dalam jurnal ini adalah sebagai berikut: Model Pembelajaran Matematika, Media dan Multimedia Pembelajaran Matematika, Kurikulum dalam Pendidikan Matematika, Penilaian (Assesment) dan Evaluasi dalam Pendidikan Matematika, Pengembangan Profesional ...