Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pengenalan Program Logic Controller (PLC) berdasarkan Ilmu Otomasi Industri bersama Asosiasi Dosen Muda Indonesia (ADMI). Kegiatan ini merupakan hasil kerjasama antara Universitas Gunadarma dan ADMI, dilaksanakan selama tahun ajaran ATA 2023-2024 melalui pertemuan online dan offline. Fokus kegiatan adalah pada pengenalan PLC untuk membantu masyarakat dalam pekerjaan maupun kehidupan sehari-hari, terutama di kota Bekasi. Teknis pelaksanaan kegiatan di lapangan melibatkan 4 Fakultas dengan 10 bidang ilmu terkait, seperti sistem informasi, sistem komputer, akuntansi, manajemen, teknik elektro, teknik industri, teknik mesin, teknik sipil, ilmu komunikasi, dan Sastra Inggris. Kegiatan ini merupakan terapan dari bidang unggulan Universitas dalam Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dan disampaikan kepada Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Gunadarma (LPM-UG) sebagai laporan monitoring dan evaluasi. Target luaran kegiatan PKM ini mencakup publikasi jurnal, dokumentasi pelaksanaan berupa video, serta peningkatan partisipasi dosen. Hasil yang diharapkan adalah meringankan beban kehidupan masyarakat dan meningkatkan pengetahuan mereka tentang PLC.
Copyrights © 2024