Jurnal Adijaya Multidisiplin
Vol 2 No 01 (2024): Jurnal Adijaya Multidisiplin (JAM)

Redesain Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) Banjarsari di Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro

Muhammad Ilham Habibi (Unknown)
Rhenny Ratnawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Feb 2024

Abstract

Abstrak Pengolahan sampah di TPA Banjarsari menggunakan pola komunal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui timbulan, komposisi sampah, kepadatan sampah dan perencanaan tata letak TPA Banjarsari, kawasan Trucuk dan RAB untuk transformasi TPA Banjarsari. Metode penelitian ini menggunakan metode Least Square dan metode Slovin Krejcie-Morgan. Untuk pengambilan sampel sampah dan pengukuran berpedoman pada SNI 19-3694-1994. Hasil observasi menunjukkan keadaan pengelolaan sampah yang ada diangkut dari sumbernya ke TPS dan selanjutnya diangkut ke TPA. Jumlah rata-rata timbulan sampah perumahan sebesar 20,15 l/jiwa/hari dan untuk non perumahan sebesar 5,65 l/jiwa/hari. Komposisi sampah yang ada di area pelayanan sampah TPA Banjarsari rata-rata didominasi dengan sampah organik sebesar 72%, sedangkan untuk sampah anorganik sebesar 28% terdiri dari plastik 22%, kertas 2%, kaca 1%, logam/besi 1%, diaper 2%, kain 0%, kayu 0% dan lain-lain 0%. Rata – rata densitas sampah perumahan sebesar 182,45 dan 126,22 untuk non perumahan. Hasil redesain terdapat penambahan unit pengolahan sampah dan penambahan luas lahan yang bermula seluas 3,7 Ha bertambah sebesar 1,2 Ha. Total Rencana Anggaran Biaya (RAB) yang dibutuhkan sebesar Rp. 2.800.764.827

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jam

Publisher

Subject

Religion Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Electrical & Electronics Engineering Engineering Environmental Science Health Professions Industrial & Manufacturing Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Adijaya Multidisiplin Jurnal adalah jurnal yang menerbitkan artikel penelitian yang mencangkup multidisiplin, yang meliputi : Imu Manajemen, Humaniora dan ilmu sosial, ilmu politik kontemporer, ilmu pendidikan, ilmu agama dan filsafat, ilmu teknik, bisnis dan ekonomi, Koperasi, teknologi, ilmu ...