Kondisi saat ini generasi muda Indonesia kurang mengamalkan nilai-nilai Pancasila. Hal ini terlihat dari semakin maraknya perilaku perundungan yang terjadi.perundungan ini disebabkan oleh faktor pola asuh, sekolah, harga diri dan norma kelompok, Tujuan penelitian untuk mengetahui peran penguatan profil pelajar pancasila untuk mengatasi perilaku perundungan di sekolah dasar (SD). Penelitian ini dilaksanakan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku perundungan pada anak usia remaja Penelitian ini menggunakan metode penelitian pendekatan kualitatif dengan menggunakan pendekatan fenomenologi, teknik yang digunakan dalam pengambilan data adalah wawancara dan observasi. Teknik yang digunakan dalam analisis data yaitu reduksi data, penyajian data dan pengujian kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penguatan profil pelajar pancasila secara signifikan dalam mengurangi tingkat perilaku perundungan di kalangan siswa SD. Penelitian ini memberikan kontribusi pada literatus mengenai pencegahan perilaku perundungan di lingkungan pendidikan dasar. Implikasi praktis dari penelitian ini adalah perlunya integrasi nilai-nilai pancasila dalam kurikulum sekolah sebagai upaya preventif terhadap perilaku perundungan.
Copyrights © 2024