Permasalahan yang dialami mitra adalah tingginya angka pernikahan dini merupakan faktor penyebab tingginya angka stunting di Provinsi Sulawesi Barat, maka akan dilakukan penanganan yang segera pada remaja. Program Kegiatan pengembangan remaja positif berbasis komunitas memberikan makna hidup kepada remaja terkait ketahanan remaja. Berdasarkan data Puskesmas Binanga memiliki pemegang program remaja dan melakukan penanganan melalui posyandu remaja dalam penanganan remaja dimasyarakat telah terbentuk kelompok remaja setiap pelaksanaan posyandu remaja. Namun perlu adanya optimalisasi dalam kegiatan kerjasama dalam hal edukasi terhadap remaja. Kegiatan ini bertujuan untuk melibatkan kader remaja, kader kesehatan dan remaja sebagai bagian dari masyarakat juga berperan dalam upaya peningkatan kualitas kesehatan remaja dengan meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam melakukan perawatan kesehatan reproduksi sebagai upaya menekan angka kejadian pernikahan dini. Kegiatan ini dilakukan di Wilayah Kerja Puskesmas Binanga Mamuju dengan diikuti oleh 20 orang remaja. Pengabdian Masyarakat ini diawali dengan sosialisasi pada kader remaja, peningkatan kompetensi dasar pada kader remaja selanjutnya monitoring dan evaluasi program. Hasil pengabdian ini didapatkan hasil terbentuknya Komunitas Remaja Inspiring (Caring) Dalam Menekan Angka Pernikahan Dini dan mampu melakukan melaksanakan dan memahami materi yang telah diajarkan serta secara keseluruhan berpartisipasi secara aktif dalam pelaksanaan kegiatan.
Copyrights © 2024