JURNAL PETIK
Vol. 2 No. 2 (2016): Volume 2 No 2 Tahun 2016

Game Edukasi The Breeder Family Untuk Melatih Tingkat Kemampuan Dan Kecermatan Membaca Pada Anak

Nurdiana, Dian (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Sep 2016

Abstract

Abstrak – Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan game edukasi The Breeder Family sebagai game untuk melatih tingkat kemampuan dan kecermatan membaca pada anak, menguji media serta mengetahui tingkat kelayakan game edukasi ini di ujikan ke lapangan. Diharapkan game edukasi ini mampu membantu meningkatkan motivasi dan antusiasme anak dalam membaca dan mencermati isi dan tujuan cerita yang terdapat didalam game ini. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development. Selanjutnya game edukasi divalidasi oleh ahli materi dan ahli media sebelum diujikan ke lapangan. Setelah hasil validasi memenuhi syarat sebuah game edukasi layak, baru dilakukan penelitian untuk mengetahui kelayakan yang ada dilapangan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket/kuisoner. Kata kunci – Pengembangan, Game Edukasi, Kelayakan

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

petik

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tekologi Informasi dan Komunikasi (PETIK) adalah Jurnal yang memiliki fokus dibidang Pendidikan, Teknologi Informasi dan Komunikasi. Jurnal PETIK ber-issn : 2460-7363 dan e-ISSN : 2614-6606. Sedangkan terbitan pada Jurnal PETIK terbit sebanyak dua kali dalam setahun yaitu pada ...