Jurnal Abdimas PHB : Jurnal Pengabdian Masyarakat Progresif Humanis Brainstorming
Vol 5, No 3 (2022): Jurnal Abdimas PHB : Jurnal Pengabdian Masyarakat Progresif Humanis Brainstormin

Literasi Media Sosial di Kalangan Ibu-Ibu Pengajian Muslimat NU Dalam Menghindari Hoax

Syaefudin, Mochamad (Unknown)
Wijayanti, Rani Ika (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2022

Abstract

Aktivitas pengabdian di masayarakat ini bermaksud untuk  memberikan ilmu, pengetahuan dan pengalaman ihwal bagaimana memakai internet khususnya media sosial secara bijak agar terhindardari hoax. Sasaran  kegiatan ini adalah ibu-ibu pengajian Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Desa Segeran Kidul, Kecamatan Juntinyuat, Kabupaten Indramayu yang berjumlah 50 orang. Aktivitas ini dilaksanakan melalui ceramah dan diskusi. Konten penyuluhan terdiri dari pengertian dan ciri-ciri media sosial, pengertian hoaks dan tujuan penyebarannya, ciri-ciri dan dampak hoaks, faktor-faktor yang membuat masyarakat lebih rentan terpapar, dan penghindaran hoaks. Selain itu juga ditambahkan dalil dari Al-Quran yang dapat dijadikan pedoman. Kegiatan berjalan lancar dan menerima sambutan yg baik menurut para peserta.Berdasarkan hasil penyuluhan yang dilaksanakan ibu-ibu menjadi terampil dalam mengoperasikan media sosial, mampu mengidentifikasi berita atau pesan yang benar dan bermanfaat, dan juga ibu-ibu tersebut bersedia untuk menyebarkan ilmu yang telah didapatkan ketika pelatihan ke masyarakat umum sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat secara mandiri agar terhindar dari hoax.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

abdimas

Publisher

Subject

Automotive Engineering Computer Science & IT Mechanical Engineering Public Health

Description

A periodical scientific journal (p-ISSN:2598-9030 e-ISSN:2614-056X) which is a means of publicizing the results of Community Service Activities from various disciplines published and managed by the Center for Research and Community Service Polytechnic Harapan Bersama. The Meaning of the Journal of ...