Jurnal Pendidikan Sejarah dan Riset Sosial Humaniora (KAGANGA)
Vol. 7 No. 2 (2024): Kaganga: Jurnal Pendidikan Sejarah dan Riset Sosial Humaniora

Evaluasi Kepuasan Masyarakat Pengguna Transportasi Publik Suroboyo Bus

Dwi Angga Widya Sukma (Universitas Airlangga)
Falih Suaedi (Universitas Airlangga)
Eko Supeno (Universitas Airlangga)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis evaluasi kepuasan masyarakat pengguna Suroboyo Bus. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Penentuan informan dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara mendalam, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga tiket dan jaminan keselamatan pada dimensi pelayanan, jangkauan rute dalam dimensi ketersediaan, durasi rute dalam dimensi waktu, serta kebisingan, pengelolaan sampah, edukasi dan kesadaran lingkungan dalam dimensi lingkungan telah dipenuhi dari penyelenggaraan pelayanan jasa transportasi publik Suroboyo Bus. Namun beberapa aspek seperti pelayanan personel, pelayanan dalam bus, aksesibilitas halte, aksesibilitas tiket, frekuensi keberangkatan, frekuensi halte bus, dan ketepatan waktu tunggu rute tidak terpenuhi dari penyelenggaraan pelayanan jasa transportasi publik Suroboyo Bus. Simpulan penelitian ini menunjukkan bahwa kepuasan masyarakat pengguna transportasi publik Suroboyo Bus belum terpenuhi secara keseluruhan. Beberapa aspek perlu diperhatikan untuk menunjang peningkatan kepuasan masyarakat pengguna Suroboyo Bus. Kata Kunci: Evaluasi Kepuasan, Suroboyo Bus, Transportasi Publik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

KAGANGA

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Kaganga:Jurnal Pendidikan Sejarah dan Riset Sosial Humaniora memuat artikel hasil penelitian baik penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif, kualitatif, dan mixed method yang terkait dengan bidang. Pendidikan Sejarah dan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) meliputi bidang ilmu dan praktik pendidikan, ...