Jurnal Pariwisata Tourista
Vol 4, No 1 (2024): April 2024

Pengaruh Promosi Sosial Media Terhadap Minat Berkunjung Di Museum Mpu Purwa Kota Malang

Sepira, Assy (Unknown)
Estikowati, Estikowati (Unknown)
Alvianna, Stella (Unknown)
Lasarudin, Alwin (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Apr 2024

Abstract

Museum Mpu Purwa Kota Malang memiliki akun media sosial berupa Instagram bernama @museum_mpupurwa. Akun tersebut memiliki berbagai artikel, gambar, dan video yang diunggah dengan informasi tentang Museum Mpu Purwa. Promosi Sosial Media menjadi salah satu faktor yang berperan besar terhadap minat berkunjung di Museum Mpu Purwa Kota Malang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh promosi media sosial terhadap minat berkunjung di Museum Mpu Purwa Kota Malang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Teknik pengambilan data dalam penelitian ini adalah membagikan kuesioner melalui google form dengan menggunakan skala likert. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah purposive sampling dengan kriteria responden berusia 17 tahun ke atas. Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 80 responden. Metode uji yang digunakan dalam penelitian ini yaitu uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan pada promosi sosial media terhadap minat berkunjung di Museum Mpu Purwa Kota.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jt

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Environmental Science Social Sciences Other

Description

Jurnal Perhotelan, Destinasi dan Perjalanan Wisata (Jurnal Tesla) is published by the Diploma Program in Tourism at the Merdeka University of Malang as a periodical which provides information and analysis of tourism issues (Hospitality, Tourism Destinations and Travel). This journal is open to ...