Musamus Journal of Public Administration
Vol 7 No 1 (2024): Oktober 2024

Motivasi Pekerja Sektor Publik (ASN) Dalam Telaah Aspek Stabilitas Pekerjaan

Alifa Rahman, Ananda Hizanah (Unknown)
Adelia, Rizka (Unknown)
Maheswari, Nadhira Luthfia (Unknown)
Mulia, Imas Cempaka (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Sep 2024

Abstract

Aparatur Sipil Negara (ASN) di Indonesia berperan penting dalam pemerintahan dan pembangunan nasional, dengan kinerja yang dipengaruhi oleh berbagai faktor, termasuk motivasi. Penelitian ini mengkaji hubungan antara stabilitas pekerjaan dan motivasi ASN, di mana stabilitas pekerjaan mencakup kepuasan terhadap keamanan dan kepastian dalam pekerjaan, seperti masa kerja, gaji, dan tunjangan. Menggunakan metode kualitatif dan studi literatur dari berbagai sumber, penelitian ini menemukan bahwa stabilitas pekerjaan memiliki pengaruh positif signifikan terhadap motivasi ASN. ASN dengan stabilitas pekerjaan yang tinggi lebih termotivasi dan aktif dalam pekerjaannya karena merasa aman dan yakin tentang masa depan mereka. Oleh karena itu, stabilitas pekerjaan merupakan faktor penting dalam meningkatkan motivasi dan kinerja ASN, sehingga perlu adanya upaya untuk memperbaiki stabilitas pekerjaan melalui jaminan kerja yang jelas, gaji dan tunjangan yang stabil, serta peluang pengembangan karier yang terarah.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

fisip

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Focus and Scope Musamus Journal of public administration (MJPA e-ISSN 2622-917X, p-ISSN 2622-6499) is a peer-reviewed journal published by the Department of administration, Faculty of political science, University of Musamus, Merauke, Papua, Indonesia. MJPA is published twice a year (October and ...