Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI
Vol. 8 No. 2 (2024): Pengabdian Untuk Mu negeRI

Pengembangan Pusat Referensi Data Desa Dengan Pendekatan Standar Layanan Informasi Publik Desa

Nugroho, Rengga Prakoso (Unknown)
Muhammad Rifky Maulana (Unknown)
Pamungkas, Wahyu Dwi (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Aug 2024

Abstract

Penelitian ini menyoroti ketidaktersediaan informasi publik yang memadai di Desa Sawocangkring, Kecamatan Wonoayu, Kabupaten Sidoarjo, terutama dalam hal ketersediaan informasi yang diwajibkan oleh standar layanan informasi publik desa. Pendekatan berbasis standar aturan digunakan dalam pengembangan situs web pusat referensi data dan informasi desa. Melalui analisis kondisi, analisis standar layanan, dan pengembangan spesifikasi produk, situs web tersebut berhasil menyediakan informasi yang diperbarui secara otomatis, responsif, dan user-friendly. Proses pengembangan dilakukan dengan melibatkan komunitas kepemudaan desa dan diseminasi melalui media sosial serta Google Search Engine untuk memastikan aksesibilitas maksimal. Diharapkan pengembangan ini meningkatkan keterbukaan, akuntabilitas pemerintah desa, dan partisipasi masyarakat dalam pengawasan dan pengembangan des

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

PengabdianUMRI

Publisher

Subject

Religion Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Pengabdian Untuk Mu negeRI merupakan jurnal diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI) sebagai media untuk mempubikasikan hasil Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang dilaksanakan oleh Dosen-Dosen dan juga mahasiswa sebagai ...