Pattingalloang : Jurnal Pemikiran Pendidikan dan Penelitian Kesejarahan
Vol 11, No. 1, April 2024

Inklusivitas Etnis Tionghoa di Lasem Tahun 1967 – 1999

Muslimin, Muhammad Khoirul (Unknown)
Wijayati, Putri Agus (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Apr 2024

Abstract

Lasem tumbuh sebagai daerah yang memiliki keragaman etnis dan mozaik budaya yang menarik. Hal ini tidak terlepas dari sikap penduduk lokal yang inklusif dan toleran terhadap keberadaan etnis lainnya, salah satunya adalah etnis Tionghoa. Tulisan ini mengkaji sikap inklusif penduduk lokal terhadap keberadaan etnis Tionghoa. Kajian ini diawali tahun 1967 – 1999, didasarkan argumentasi bahwa pada periode tersebut dijumpai tindakan yang meminggirkan etnis Tionghoa, baik tindakan represif maupun melalui undang-undang. Pertanyaan yang perlu dihadirkan dalam artikel ini di antaranya; 1) hal-hal apa saja yang memengaruhi proses inklusivitas penduduk lokal dengan etnis Tionghoa? 2) bagaimana proses inklusivitas yang berlangsung? 3) bagaimana proses inklusivitas mampu menghadirkan kehidupan yang harmonis? Artikel ini menggunakan metode sejarah yang meliputi heuristik, kritik sumber, interpretasi, dan historiografi.  Adapun sumber-sumber yang digunakan terdiri dari sumber primer dan sumber sekunder. Sumber primer mengambil dari surat kabar Suara Merdeka, surat kabar Daulat Rakyat, laporan statistik BPS Kabupaten Rembang Tahun 1967-1999. Sementara sumber sekunder mengambil dari kepustakaan dan literatur hasil dari kajian sejarawan sebelumnya. Hasil penulisan ini menunjukkan bahwa masyarakat Lasem bersikap inklusif dan tolong menolong untuk menjaga stabilitas pemukiman Tionghoa agar tidak terkena tindakan represif dan diskriminasi dari pemerintah maupun oknum masyarakat lainnya.

Copyrights © 2024