Anak usia sekolah memiliki risiko rentan menjadi korban bencana sehingga perlu dioptimalkan pengetahuan dan keterampilannya dalam mitigasi dan penanganan bencana baik secara formal maupun non formal. Pendidikan siaga bencana bisa dimulai pada anak usia sekolah dasar. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan anak usia sekolah dalam mitigasi bencana dalam upaya mengurangi risiko bencana pada anak usia sekolah di Sekolah Minggu GBI Setia Bakti Kediri, kegiatan terdiri dari 33 murid yang terlibat.Metode menggunakan ceramah dan demonstrasi terkait mitigasi dan penanganan bencana. Hasil menunjukkan bahwa ada peningkatan pengetahuan dan keterampilan setelah diberikan edukasi mitigasi bencana yang ditunjukkan dengan p value = 0,000. Pentingnya penerapan pendidikan mitigasi bencana pada anak usia sekolah perlu dilakukan sejak dini, agar memberikan pendalaman pengetahuan dan kesiapsiagaan, sehingga anak usia sekolah mampu bertindak pada saat sebelum dan sesudah terjadinya bencana.
Copyrights © 2024