Ideas: Jurnal Pendidikan, Sosial dan Budaya
Vol 10 No 3 (2024): Ideas: Pendidikan, Sosial, dan Budaya (Agustus)

Peran Digital Humanities dalam Peningkatan Kualitas Pembelajaran Psikologi Indigenous

Hastangka, Hastangka (Unknown)
Yuniasanti, Reny (Unknown)
Prahara, Sowanya Ardi (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Aug 2024

Abstract

Peran data dalam penelitian menjadi bagian penting sebagai dasar analisis dan pembahasan. Namun tidak banyak bahan pembelajaran yang dilakukan mempertimbangkan data apa yang perlu dan tidak perlu, dan data seperti apa yang bisa digunakan untuk penelitian, dan apakah ada alterntif data yang perlu diperoleh untuk pembelajaran di bidang psikologi Indigenous. Tujuan riset ini untuk mendeskripsikan dan menganalisis peran penting digital humanities dalam riset Pendidikan, sosial, dan humaniora secara khusus dalam bidang piskologi indigenous untuk peningkatan kualitas pembelajaran. Metode kajian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa digital humanities data memiliki peran yang penting dalam meningkatkan kualitas pembelajaran psikologi indigenous yang jarang digunakan dalam riset dan pembelajaran.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ideas

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Ideas adalah sebuah jurnal online berbasis OJS yang memfasilitasi publikasi artikel ilmiah dari hasil penelitian. Hasil penelitian dapat berupa hasil penelitian mandiri atau kolaboratif. Peneliti dapat berasal dari berbagai kalangan seperti guru, dosen, mahasiswa, atau praktisi. Fokus ...