JAKADARA: JURNAL EKONOMIKA, BISNIS, DAN HUMANIORA
Vol. 3 No. 2 (2024): JAKADARA: JURNAL EKONOMIKA, BISNIS, DAN HUMANIORA

Faktor – Faktor Yang Dipertimbangkan Wisatawan Menginap Di Grand Kuta Hotel & Residence

Putu Tina Armayani (Universitas Dhyana Pura)
Gusti Ngurah Joko Adinegara (Universitas Dhyana Pura)
Ni Putu Dyah Krismawintari (Universitas Dhyana Pura)



Article Info

Publish Date
29 Aug 2024

Abstract

Peruntukan riset yaitu membentuk faktor-faktor apa saja yang menjadi bahan pertimbangan wisatawan untuk menginap dan faktor dominan apa yang dipertimbangkan wisatawaan untuk menginap. Riset ini mengambil wisatawan yang menginap di Grand Kuta Hotel & Residence sebagai populasi. Metode pengumpulan sampel dengan cara tamu yang dipertemukan dengan peneliti saat penelitian sebagai sampel yaitu 115 responden. Dari analisis faktor hasil penelitian menunjukkan bahwa Dengan menggunakan metode Principal Component Analysis (PCA) diperoleh tiga (3) faktor dan 23 variabel yang mempengaruhi wisatawan menginap di Grand Kuta Hotel & Residence dan mampu menjelaskan semua varian yang dalam data,yaitu 66,993%. Ketiga faktor tersebut diberi nama sesuai dengan komponen variabel. Faktor-faktor yang mempengaruhi wisatawan menginap di Grand Kuta Hotel & Residence adalah Faktor layanan, lokasi dan harga. Secara keseluruhan, ketiga faktor tersebut berkontribusi sebesar, Faktor pelayanan yaitu 53,151%, faktor lokasiyaitu 8,690%, dan faktor harga yaitu 5,152%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut faktor yang paling dominan mempengaruhi wisatawan menginap di Grand Kuta Hotel & Residence adalah faktor layanan karena memiliki nilai eigen value paling besar variance 53,151%.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jakadara

Publisher

Subject

Arts Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Ekonomika, Bisnis, dan Humaniora (JAKADARA) adalah jurnal nasional yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Dhyana Pura, Bali. Jakadara merupakan jurnal yang terbuka untuk umum dan ditinjau oleh pihak terkait yang merupakan media diseminasi hasil ...