Prosiding Konferensi Ilmiah Dasar
Vol 3 (2022): Peran PGSD dalam mempersiapkan kurikulum merdeka pada era 5.0

Efektifitas Pembelajaran Cooperative Script Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa

Nidya Anscalia Azka (Universitas Muhammadiyah Magelang)
Luluk Munirrahayu (Universitas Muhammadiyah Magelang)
Hanif Restu Panuntun (Universitas Muhammadiyah Magelang)
Kun Hisnan Hajron (Universitas Muhammadiyah Magelang)



Article Info

Publish Date
25 Aug 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas metode cooperative script dalam meningkatkan kemampuan belajar matematika siswa di SD N Butuh 2 Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang. Data yang diperoleh yaitu berasal dari siswa kelas 4 di SDN Butuh 2. Penelitian ini menggunakan 15 partisipan. Hasil penelitian menunjukan bahwa metode cooperative script efektif untuk digunakan dalam meningkatkan kemampuan matematika siswa. Hal ini dibuktikan dengan hasil belajar yang meningkat pada siklus II. Terdapat 80% ketuntasan dengan rata-rata kelas meningkat menjadi 74,67. Sedangkan pada siklus I terdapat 40 presentase ketuntasan dengan nilai rata-rata kelas 62,47. Penyebab nilai rata-rata kelas yang rendah yaitu kuangnya pemahaman siswa mengenai materi matematik yang diberikan oleh guru, selain itu pembelajaran yang dilakukan secara daring membuat hasil yang diperoleh siswa tidak maksimal.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

KID

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Konferensi Ilmiah Dasar merupakan seminar nasional yang diselenggarakan oleh program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) FKIP Universitas PGRI Madiun. Luaran dari Konferensi Ilmiah Dasar adalah prosiding online pada bidang pendidikan dasar yang sesuai dengan tema seminar yang diselenggarakan. ...