Prosiding Konferensi Ilmiah Dasar
Vol 3 (2022): Peran PGSD dalam mempersiapkan kurikulum merdeka pada era 5.0

Kelayakan Media Pembelajaran Augmented Reality Pada Materi IPA Daur Air Kelas V SD

Bagus Prasetyo Sukmawan (Universitas PGRI Madiun)
Ivayuni Listiani (Unknown)
Maya Kartikasari (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Aug 2022

Abstract

Penelitian ini menguji tentang kelayakan media pembelajaran Augmented reality pada materi IPA daur air kelas V. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Research and Development dengan menerapkan model ADDIE dengan tahapan-tahapan yaitu Analyze, Design, Development, Implementation, dan evaluation. Penelitian ini melibatkan siswa kelas V/A SDN 03 Madiun Lor berjumlah 28 siswa. Pada pengumpulan data menggunakan teknik validasi ahli media, ahli materi, ahli bahasa. Berdasarkan hasil validasi menunjukan ahli media 100%, ahli materi 86%, ahli bahasa 80% yang dikategorikan sangat layak dan layak. Berdasakan hasil penelitian dapat disimpulkan pengembangakan media pembelajaran berbasis augmented reality pada materi IPA daur air kelas V sd layak digunakan di pembelajaran sekolah dasar.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

KID

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Konferensi Ilmiah Dasar merupakan seminar nasional yang diselenggarakan oleh program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) FKIP Universitas PGRI Madiun. Luaran dari Konferensi Ilmiah Dasar adalah prosiding online pada bidang pendidikan dasar yang sesuai dengan tema seminar yang diselenggarakan. ...