Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia (JPKM-MC)
Vol. 3 No. 1 (2024)

Edukasi Cuci Tangan Enam Langkah Pada Anak Usia Pra Sekolah Di Taman Kanak-Kanak

Rizqi Nursasmita (Unknown)
Lisa Trina Arlym (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2024

Abstract

Usia pra sekolah (the wonder years) adalah masa anak mempunyai rasa keingintahuan yang sangat tinggi terhadap sesuatu. Mereka senang belajar dan mencari juga memahami, bagaimana menjadi teman, bagaimana terlibat dalam memanfaatkan, serta bagaimana mengendalikan tubuh, emosi, dan pikiran yang ada pada tubuh mereka. Mereka rentan terkena penyakit yang berhubungan dengan kebersihan. Mencuci tangan dengan sabun dapat mengurangi risiko diare dan infeksi saluran pernapasan akut. Pemberian edukasi tepat dilaksanakan pada periode usia emas ini. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi cuci tangan enam langkah untuk meningkatkan kemampuan anak. Edukasi diberikan secara demontrasi dengan menggunakan media video. Hasil yang didapatkan adalah terdapat peningkatan keterampilan anak dalam melakukan cuci tangan enam langkah.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

pkm

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Social Sciences Other

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia (JPKM-MC) adalah Jurnal Pengabdian Masyarakat untuk scope Multidisiplin Ilmu, dengan scope keilmuan seperti Kesehatan (Keperawatan, Kebidanan, Kesehatan Masyarakat, Kedokteran, Analis, Rekam Medis dll), Ilmu Komputer, Kemasyarakatan, Manajemen, Ekonomi, ...