Islam merupakan agama yang memiliki sumber ilmu pengetahuan maupun nila-nilai karakter yang komprehensif dan integral, yaitu Al-Qur'an dan hadis. Kedua sumber pokok tersebut sebagai pedoman kehidupan manusia agar memperoleh kebaikan dalam kehidupan dunia maupun akhirat. Sehingga, patut digunakan sebagai pedoman orang tua atau pendidik dalam menanamkan karakter seorang anak. Tulisan ini bertujuan memberikan paparan mengenai pendidikan literasi Islam sebagai upaya pembentukan karakter anak. Dengan menggunakan metode deskriptif interpretatif digunakan untuk memberikan penjelasan dan gambaran tentang pendidikan literasi Islam sebagai upaya pembentukan karakter anak. Hasilnya menjelaskan bahwa karakter anak dapat dibentuk melalui literasi Qur'ani dan kajian tokoh muslim yang memerlukan peran orang tua ataupun pendidik.
Copyrights © 2022