Journal of Citizen Research and Development
Vol 1, No 2 (2024): November 2024

Analisis Tata Letak Jalur Keberangkatan Internasional Dalam Pelayanan Penerbangan Internasional di Bandar Udara Internasional Yogyakarta

Erdany, Ghupita Seviarta (Unknown)
Andarini, Siska Ayu (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Oct 2024

Abstract

Latar belakang penelitian ini didasari oleh perubahan tata letak jalur keberangkatan internasional di Bandar Udara Internasional Yogyakarta yang diakibatkan pandemi covid-19 menjadi tata letak dengan jarak tempuh yang jauh dengan kapasitas yang jauh lebih kecil dengan ditandai berkurangnya jumlah unit-unit pelayanan. Jadwal penerbangan yang bertambah pasca covid-19 menyebabkan beberapa fenomena dalam jalur keberangkatan internasional yang tentunya berdampak langsung terhadap pelayanan yang diberikan petugas berkaitan dengan penggunaan tata letak saat ini Tujuan penelitian adalah mengetahui tata letak awal rencana pembangunan bandar udara, tata letak yang saat ini digunakan, perbandingan antara tata letak yang saat ini digunakan dengan tata letak sebelumnya, dan dampaknya. Metode penelitian adalah kualitatif deskriptif dengan menggunakan data primer dan sekunder. Pengumpulan data dengan metode wawancara, observasi, dokumentasi, dan studi literatur. Data yang terlah dikumpulkan akan di uji menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Hasil dari penelitian ini adalah tata letak yang sekarang digunakan merupakan jalur keberangkatan domestik yang kemudian dihubungkan ke jalur keberangkatan internasional melaui swing gate. Tata letak sudah diubah sebanyak dua kali namun masih tetap belum memenuhi standar seperti jumlah minimal fasilitas dan masih terdapat tumpukan antrean penumpang. Penumpang dengan bagasi tertahan harus berputar balik dengan jarak yang jauh untuk melakukan clearance.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jcrd

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Computer Science & IT Education Medicine & Pharmacology

Description

JCRD Journal of Citizen Research and Development dengan nomor ISSN terdaftar 3048-2933 (Cetak - Print) dan 3048-2941 (Online - Elektronik) adalah jurnal akses terbuka ilmiah yang diterbitkan oleh CV Rayyan Dwi Bharata. JCRD Journal of Citizen Research and Development bertujuan untuk mempublikasikan ...