Journal of Indonesia Laboratory Students (JILTS)
Vol. 2 No. 2 (2023): Journal of Indonesia Laboratory Students

Efek Usia Kehamilan Terhadap Protein Urine Dengan Metode Dipstick (Carik Celup)

I Gusti Ayu Ambarawati Iswara Sesa (Jurusan Teknologi Laboratorium Medis, Poltekkes Kemenkes Mataram, Indonesia)
Thomas Tandi Manu (Jurusan Teknologi Laboratorium Medis, Poltekkes Kemenkes Mataram, Indonesia)
Nurul Inayati (Jurusan Teknologi Laboratorium Medis, Poltekkes Kemenkes Mataram, Indonesia)
Maruni Wiwin Diarti (Jurusan Teknologi Laboratorium Medis, Poltekkes Kemenkes Mataram, Indonesia)
Erlin Yustin Tatontos (Jurusan Teknologi Laboratorium Medis, Poltekkes Kemenkes Mataram, Indonesia)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2023

Abstract

Kehamilan adalah suatu proses reproduksi yang mulanya normal dapat beresiko tinggi. Pemantauan Kesehatan berkaitan erat dengan pemeriksaan ibu hamil di labortorium, salah satu pemeriksaan yang dilakukan yaitu protein urine. Pemeriksaan protein urine ibu hamil dilakukan untuk mengetahui Kesehatan ibu, seperti halnya komplikasi pada waktu kehamilan seperti preeklampsia. Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui adanya efek usia kehamilan terhadap protein urine dengan metode dipstick (carik celup). Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode observasional analitik dengan besar sampel sebanyak 41 sampel. Pada penelitian ini didapatkan hasil pengukuran protein urine ibu hamil trimester I, trimester II, dan trimester III didapatkan hasil sampel negatif persentase 41% dan sampel positif persentase 54,6% dengan persentase positif (+)1 22.0%, positif (+)2 22,0%, dan postif(+)3 berjumlah 14,6%. Sehingga terdapat efek usia kehamilan terhadap protein urine dengan metode dipstick (carik celup).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

home

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology

Description

Journal of Indonesia Laboratory Students is a scientific journal published to facilitate academic and researcher publication of their research results in science and Medical Technology Laboratories. This journal has an EISSN of 29634687 and is Open Access and can be downloaded for free. Journal of ...