Penelitian pengabdian ini berisi tentang Pendampingan Membaca Al-Qur’an Menggunakan Metode Tilawati Mobiledi SMKN 3 Palangka Raya. Metode pengabdian dalam kegiatan ini adalah participatory action research (PAR) yang dilakukan selama 10 minggu, dengan kegiatan tatap muka dan daring setelah ba’da magrib. Hasil dari pengabdian menunjukkan bahwa penggunaan Tilawati Mobile efektif dalam membantu siswa belajar memperbaiki makhorijul huruf dalam membaca Al-Qur’an, memanfaatkan teknologi untuk mendukung proses pembelajaran di era digital sehingga bisa belajar tidak hanya disekolah tetapi juga dirumah. Program ini mendapat dukungan pennuh dari pihak sekolah dan orangtua siswa, yang berkontribusi pada keberhasilan kegiatan ini.
Copyrights © 2024