Jurnal Pemikiran dan Pengembangan Pembelajaran
Vol. 5 No. 2 (2023): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)

Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Team Games Tournament untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Peserta Didik di SMA Negeri 3 Luwu Utara

Windy Widyastuty (Pendidikan Profesi Guru Prajabatan Biologi Universitas Negeri Makassar)
Faisal (Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Makassar)
Masdiati (SMA Negeri 3 Luwu Utara.)



Article Info

Publish Date
17 Sep 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh data peningkatan motivasi belajar peserta didik melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe team games tournament (TGT). Penelitian tindakan kelas ini dilakukan dalam 3 siklus dengan masing-masing siklus terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, refleksi dan tindak lanjut. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui pengisian angket ARCS (Attention, Relevance, Confident, dan Satisfaction) yang diberikan setiap siklus. Dari data yang diperoleh setiap menyelesaikan satu siklus maka dapat ditarik kesimpulan untuk menentukan tindak lanjut berikutnya. Berdasarkan hasil analisis data yang diperoleh setiap menyelesaikan satu siklus, dapat ditarik kesempatan untuk menentukan tindak lanjut berikutnya. Berdasarkan hasil analisis data yang telah dikumpulkan, diketahui bahwa tiap siklus yang dilakukan mengalami peningkatan motivasi beajar peserta didik. Diketahui bahwa pada pra siklus, motivasi belajar peserta didik berada pada rata-rata 57,21 meningkat menjadi 69.82 pada siklus I dan terus mengalami peningkatan menjadi 82,32 pada siklus II. Dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe team games tournament (TGT) efektif digunakan untuk meningkatkan motivasi belajar peserta didik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Pendidikan

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Pemikiran dan Pengembangan Pembelajaran (JP-3) merupakan media publikasi karya ilmiah yang diterbitkan oleh Rayhan Intermedia. Jurnal ini diterbitkan dalam rangka untuk mempromosikan dan menyebarluaskan pengetahuan serta teknologi yang berhubungan dengan pembelajaran dan dunia pendidikan ...