Jurnal Intelek Insan Cendikia
Vol. 1 No. 8 (2024): Oktober 2024

Implementasi Kegiatan Ekstrakurikuler Berbasis Keagamaan Dalam Pembentukan Karakter Religius Peserta Didik

Deswita Deswita (Unknown)
Askari Zakaria (Unknown)
Novita Novita (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Oct 2024

Abstract

Penelitian ini membahas peran kegiatan ekstrakurikuler berbasis keagamaan dalam pembentukan karakter religius peserta didik. Kegiatan seperti pengajian, tahfiz Al-Qur'an, dan kajian akhlak memberikan ruang bagi siswa untuk mengaplikasikan nilai-nilai agama dalam kehidupan sehari-hari. Melalui pendekatan kualitatif, penelitian ini menemukan bahwa kegiatan tersebut membantu mengembangkan nilai-nilai seperti kejujuran, kesabaran, dan tanggung jawab. Meskipun demikian, terdapat kendala seperti keterbatasan fasilitas dan partisipasi siswa yang mempengaruhi efektivitasnya. Dukungan yang memadai diperlukan agar kegiatan ini dapat berjalan optimal.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jiic

Publisher

Subject

Religion Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Intelek Insan Cendikia (JIIC) adalah jurnal MULTI DISIPLIN ILMU. Jurnal ini menerima artikel ilmiah dari seluruh bidang ilmu, seperti : keagamaan, pendidikan, ekonomi, sosial, kesehatan, hukum, manajemen, dan seluruh bidang keilmuan ...