Rumusan masalah penelitian ini adalah Bagaimana meningkatkan Hasil Belajar IPA Siswa dengan Menerapkan Metode Pembelajaran Quantum Teaching di Kelas V SD Negeri Watu-Watu Kabupaten Bombana? Tujuan penelitan ini adalah untuk mengetahui bagaimana meningkatkan Hasil Belajar IPA Siswa dengan menerapkan Metode Pembelajaran Quantum Teaching di Kelas V SD Negeri Watu-Watu Kabupaten Bombana. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh: (1) siswa banyak bermain ketika proses belajar mengajar sedang berlangsung, (2) minat dan hasil belajar siswa rendah, (3) guru belum menerapkan model pembelajaran yang dapat menumbuhkan minat siswa untuk belajar, (4) kurangnya kreasi guru di dalam pembelajaran, (5) belum terlibatnya siswa di saat proses pembelajaran. Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) kolaborasi yang dilaksanakan dalam dua siklus mencakup tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, evaluasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa Kelas V SD Negeri Watu-Watu Kabupaten Bomana berjumlah 23 orang, 12 siswa perempuan dan 11 siswa laki-laki. Hasil penelitian ini adalah: (1) rata-rata hasil belajar siswa siklus I adalah 76.40 meningkat menjadi 82.61 pada siklus II. Persentase ketuntasan belajar siswa pada siklus I adalah 60.87% (14 Siswa Tuntas dan 9 Siswa Belum Tuntas) meningkat pada siklus II menjadi 86.96% (20 Siswa Tuntas dan 3 Siswa Belum Tuntas). (2) Persentase keberhasilan aktivitas mengajar guru Siklus I pertemuan pertama adalah 81.58% meningkat menjadi 88.16% pada pertemuan kedua. Pada siklus II pertemuan pertama sebesar 90.79%, meningkat menjadi 97.37% pada pertemuan kedua. (3) Persentase keberhasilan aktivitas belajar siswa Siklus I pertemuan pertama adalah 76.32% meningkat menjadi 85.53% pada pertemuan kedua. Pada siklus II pertemuan pertama sebesar 92.11%, meningkat menjadi 96.05% pada pertemuan kedua. Hasil Belajar IPA Siswa Kelas V SD Negeri Watu-Watu Kabupaten Bombana dapat ditingkatkan dengan menerapkan Metode Pembelajaran Quantum Teaching. Kata Kunci: Hasil Belajar IPA, Metode Pembelajaran Quantum Teaching
Copyrights © 2021