Journal Of Human And Education (JAHE)
Vol. 5 No. 1 (2025): Journal of Human And Education (JAHE)

Budaya K3 Dan Penerapan Dasar Ergonomi Kesehatan Di SMKN 5 Kupang NTT

Ratu, Jacob M. (Unknown)
Muntasir Muntasir (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Jan 2025

Abstract

Program Pengabdian kepada Masyarakat berjudul Peningkatan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) serta Penerapan Dasar Ergonomi Kesehatan di SMK Negeri 5 Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, telah dilaksanakan dengan dukungan pendanaan dari DIPA LP3M Universitas Nusa Cendana (Undana) tahun 2024. Tujuan utama kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman siswa tentang K3 dan prinsip dasar ergonomi kesehatan.Metode pelaksanaan meliputi observasi untuk menentukan waktu dan kegiatan, persiapan bahan, penyuluhan mengenai K3 dan ergonomi, serta evaluasi hasil kegiatan. Monitoring dan evaluasi juga dilakukan oleh LP2M Undana. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan siswa, di mana rata-rata pemahaman mereka meningkat dari 61,53% menjadi 92,31% setelah pelatihan.Kegiatan ini juga mencakup demonstrasi penggunaan alat pelindung diri (APD) dan alat pemadam kebakaran, yang berhasil menarik perhatian siswa. Penyerahan perlengkapan APD dan alat pemadam kebakaran kepada sekolah sebagai bentuk dukungan terhadap keselamatan di lingkungan belajar juga dilakukan. Sebanyak 65 siswa berpartisipasi aktif dalam program ini.Keberlanjutan kegiatan memerlukan dukungan semua pihak untuk memastikan penerapan K3 secara efektif. Program ini diharapkan dapat membangun budaya keselamatan dan kesehatan yang berkelanjutan di kalangan siswa dan tenaga pendidik.Kata Kunci: budaya K3, APD, SMK, Kupang

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jahe

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Journal of Human And Education (JAHE) merupakan wadah penerbitan naskah ilmiah terbaik mengenai kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat. Naskah ini diharapkan dapat memuat berbagai kegiatan dalam menghadapi dan mengelola berbagai potensi, hambatan, tantangan dan permasalahan yang ada di masyarakat ...