Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang
Vol. 10 No. 04 (2024): Volume 10 No. 03 September 2024

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN EKONOMI KELAS XI IPS DI SMA NEGERI 2 BINJAI

Mica Siar Meiriza (Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Negeri Medan)
Keren Dwi Wulandari (Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Negeri Medan)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2024

Abstract

Permasalahan yang dihadapi dalam penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil belajar mata pelajaran ekonomi yang diajarkan dengan model pembelajaran Problem Based Learning siswa kelas XI IPS SMA Negeri 2 Binjai tahun pelajaran 2023/2024. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 2 Binjai. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas XI IPS SMA Negeri 2 Binjai yang tersisa yang berjumlah 133 siswa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling yang terdiri dari kelas eksperimen dan kelas kontrol. Dari hasil analisis data kelas eksperimen diperoleh rata-rata skor pre test dan post test sebesar 42,1 dan 67,41. Sedangkan pada kelas kontrol diperoleh rata-rata skor pre test dan post test sebesar 45,44 dan 60,29. Uji hipotesis dari hasil uji-t menggunakan SPSS diperoleh sig. 0,017 < 0,05 maka ditolak dan diterima. Maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh model pembelajaran Problem Based Learning terhadap hasil belajar siswa di SMA Negeri 2 Binjai.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

didaktik

Publisher

Subject

Education

Description

Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang adalah salah satu jurnal yang dterbitkan oleh STKIP Subang, jurnal ini mempunyai bidang cakupan yaitu Penelitian Pendidikan. Terbit pada bulan Juni dan Desember setiap tahunnya. Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang melalui proses review oleh dua ...