AbstractPerang Asia Pasifik merupakan salah satu perang terbesar yang ada. Jepang menjadiNegara yang memiliki peran yang sangat besar terhadap terjadinya perang.Propaganda Jepang dilakukan untuk memobilisasi masa yang ada di setiap negara-negara taklukkan Jepang. Media surat kabar menjadi salah satu alat dalammelancarkan propagandanya. Di Pontianak, Jepang melancarkan propagandanyamelalui surat kabar Borneo Barat Shinbun. Artikel ini bertujuan menjelaskan tentangfaktor-faktor yang mempengaruhi pemerintah militer Jepang dalam melakukanpropaganda melalui surat kabar Borneo Barat Shinbun dengan menggunakan metodepenelitian sejarah yaitu pemilihan topic, heuristik, verifikasi, interpretasi, danhistoriografi. Dari pembahasan tentang propaganda Jepang di dalam artikel ini, akandidapatkan sebuah kesimpulan bahwa surat kabar di masa pendudukan Jepangdigunakan sebagai media propaganda dan terdapat faktor-faktor yangmempengaruhinya dalam melakukan propaganda di surat kabar Borneo Barat Shinbun.Keywords: Propaganda, Jepang, Surat Kabar
Copyrights © 2021