Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan proses sains pada materi pemuaian kelas VII SMP Negeri 40 Surabaya menggunakan model pembelajaran problem based learning melalui internet assisted learning. Jenis penelitian yang diterapkan termasuk penelitian tindakan kelas dengan subjek penelitiannya peserta didik kelas VII-I yang berjumlah 28 orang. Terdapat empat tahap dalam penelitian, yaitu perencanaan (planning), pelaksanaan (acting), pengamatan (observing), dan refleksi (reflecting). Instrumen data diperoleh dari lembar tes dan non tes yang diberikan kepada peserta didik meliputi lembar pretest, posttest, profilling, wawancara, dan observasi. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan deskriptif kualitatif. Dengan hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa keterampilan proses sains yang diterapkan berhasil meningkat dari skor n-gain 0,58 menjadi 0,86 dengan kategori tinggi. Adapun komponen keterampilan proses sains yang diujikan diantaranya menentukan rumusan masalah, menyusun hipotesis, menentukan variabel, mengumpulkan data, menganalisis, dan membuat kesimpulan yang masing-masing memperoleh nilai persentase secara berurutan 95%, 93%, 96%, 95%, 92%, dan 94% dengan kategori sangat tinggi.
Copyrights © 2024