Workshop ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada para pendidik PAUD mengenai pentingnya pendekatan STEAM (Science, Technology, Engineering, Arts, and Mathematics) dalam proses pembelajaran, serta bagaimana cara merancang kurikulum dan modul ajar yang dapat diterapkan di kelas PAUD. Kegiatan Pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan di Universitas Lancang Kuning Kota Pekanbaru dengan peserta guru-guru PAUD Kabupaten Siak yang berjumlah 50 Orang. Metode yang digunakan dalam workshop ini adalah pelatihan berbasis partisipatif yang melibatkan diskusi, simulasi, dan praktek langsung dalam penyusunan KOSP dan modul ajar. Hasil yang diharapkan dari kegiatan ini adalah peningkatan keterampilan pendidik dalam merancang kurikulum yang sesuai dengan kebutuhan perkembangan anak dan dapat mengintegrasikan prinsip-prinsip STEAM dalam kegiatan belajar mengajar. Workshop ini juga bertujuan untuk membekali para pendidik dengan keterampilan praktis dalam merancang pembelajaran yang kreatif, inovatif, dan mendukung perkembangan keterampilan abad ke-21 pada anak usia dini. Temuan dari kegiatan ini menunjukkan 85% peningkatan pemahaman dan keterampilan para pendidik PAUD kabupaten Siak dalam menyusun kurikulum dan modul ajar yang relevan dan sesuai dengan kebutuhan anak usia dini.
Copyrights © 2024