JANHUS: Jurnal Ilmu Peternakan Journal of Animal Husbandry Science
Vol 9 No 1 (2024): Jurnal Ilmu Peternakan (Journal of Animal Husbandry Science)

Dampak Penggunaan Tepung Eceng Gondok (Eichhornia Crassipes) Dalam Ransum Terhadap Berat Telur Shape Index Dan Ketebalan Kerabang Telur Itik Master

Maulana, Andri (Unknown)
Rohayati, Tati (Unknown)
Herawati, Ervi (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Dec 2024

Abstract

Telur merupakan produk unggas dengan kandungan gizi tinggi dan mudah dicerna. Kualitas eksterior telur dapat dinilai berdasarkan beberapa aspek, seperti berat telur, bentuk dan ukuran telur (shape index) dan ketebalan kerabang telur. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pemanfaatan eceng gondok sebagai bahan pakan dalam campuran ransum itik petelur, serta menentukan persentase optimal tepung eceng gondok (Eichhornia crassipes) dalam ransum yang memberikan pengaruh terbaik pada berat telur, shape index dan ketebalan kerabang telur Itik Master.  Penelitian dilaksanakan di peternakan Citra Prawira yang berlokasi di Dusun Cigarukgak, Desa Padamukti, Kecamatan Pasirwangi, Kabupaten Garut. Metode yang digunakan adalah eksperimental dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL), terdiri atas 4 perlakuan dan 5 ulangan.  Perlakukan yang diberikan meliputi: R0 (100% ransum basal tanpa eceng gondok), R1 (95% ransum basal + 5% eceng gondok), R2 (90% ransum basal + 10% eceng gondok), R3 ( 85% ransum basal + 15% eceng gondok). Variabel yang diteliti terdiri dari berat telur, shape index dan ketebalan kerabang. Hasil penelitian diperoleh bahwa penambahan tepung eceng gondok dalam ransum meningkatkan ketebalan kerabang, tetapi tidak memengaruhi berat telur maupun shape index. Tepung eceng gondok (Eichhornia crassipes) dapat dimanfaatkan hingga 15% dalam ransum Itik Master.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JIP

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Engineering

Description

Janhus : Jurnal Ilmu peternakan (Journal of Animal Husbandry Science) merupakan jurnal ilmiah yang memuat tulisan hasil dari penelitian ataupun laporan kasus dalam bidang peternakan. Jurnal ini berisi tentang ilmu-ilmu dalam semua bidang peternakan yang mencakup genetika dan pemuliaan ternak, ...