MULTIPLE: Journal of Global and Multidisciplinary
Vol. 2 No. 11 (2024): November

Pengaruh Model TTW (Think Talk Write) Berbantuan Media Audio Visual Terhadap Motivasi Dan Kemampuan Membaca Siswa Kelas III SDN 013 Genduang

Hapsari Rismayeni (Unknown)
Jufrianis (Unknown)
Citra Ayu (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Think Talk Write (TTW) berbantuan media audio visual terhadap motivasi dan kemampuan membaca siswa kelas III SDN 013 Genduang. Penelitian ini menggunakan desain penelitian eksperimen semu dengan desain Non-Equivalent Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas III SDN 013 Genduang yang berjumlah 40 siswa. Sampel penelitian ini terdiri dari 14 siswa sebagai kelas eksperimen dan 20 siswa sebagai kelas kontrol yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket motivasi dan tes kemampuan membaca. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, dan uji t untuk mengetahui perbedaan signifikan antara kelas eksperimen dan kelas kontrol baik pada pretest maupun posttest. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara kelas eksperimen dan kelas kontrol pada posttest motivasi dan kemampuan membaca. Hal ini dibuktikan dengan nilai p pada uji t posttest motivasi sebesar 0,002 dan pada uji t posttest kemampuan membaca sebesar 0,001, yang keduanya lebih kecil dari 0,05. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran TTW berbantuan media audio visual efektif dalam meningkatkan motivasi dan kemampuan membaca siswa kelas III SDN 013 Genduang. Peningkatan motivasi dan kemampuan membaca ini diduga karena kombinasi metode TTW yang melibatkan siswa secara aktif dan media audio visual yang menarik perhatian siswa serta memudahkan pemahaman materi

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

multiple

Publisher

Subject

Religion Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

MULTIPLE: Journal of Global and Multidisciplinary is a peer-reviewed journal that aims to provide a platform for scholars, researchers, academics, and practitioners from diverse fields of study to contribute and exchange their knowledge, insights, and research findings. MULTIPLE: Journal of Global ...