Jurnal Minfo Polgan (JMP)
Vol. 13 No. 2 (2024): Artikel Penelitian

Rancang Bangun Sistem Rekomendasi Pencarian Indekos Pada Kecamatan Rappocini Berbasis Website

Muhammad Qadri (Universitas Teknologi Akba Makassar)
Amran Amiruddin (Universitas Teknologi Akba Makassar)
Tamus Bin Tahir (Universitas Teknologi Akba Makassar)
Kamaruddin Kamaruddin (Universitas Teknologi Akba Makassar)
Tamsir Tamsir (Universitas Teknologi Akba Makassar)
Fery Fadul Rahman (Universitas Teknologi Akba Makassar)
Andi Nur Fadillah (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pelita Buana)



Article Info

Publish Date
11 Jan 2025

Abstract

Pencarian indekos menjadi tantangan bagi mahasiswa yang membutuhkan tempat tinggal di Kecamatan Rappocini. Meskipun terdapat banyak opsi, namun kesulitan dalam menemukan indekos yang sesuai dengan preferensi dan kebutuhan masih sering terjadi. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah sistem rekomendasi pencarian indekos berbasis website. Metode ini memanfaatkan data historis dari pengguna lain untuk memberikan rekomendasi yang personal dan akurat. Data indekos, preferensi pengguna, serta informasi geografis Kecamatan Rappocini diintegrasikan dalam sistem untuk meningkatkan kualitas rekomendasi. Pengujian dilakukan menggunakan data pengguna simulasi dan data indekos sebenarnya. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem rekomendasi yang dikembangkan mampu memberikan rekomendasi yang relevan dan membantu pengguna dalam pencarian indekos di Kecamatan Rappocini.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jmp

Publisher

Subject

Computer Science & IT Library & Information Science Mathematics Social Sciences

Description

Jurnal Minfo Polgan (JMP) merupakan jurnal nasional yang diterbitkan oleh Program Studi Manajemen Informatika Politeknik Ganesha Medan terbit berkala (satu tahun dua kali yaitu Maret dan September) dengan tujuan untuk menyebarluaskan hasil riset bidang teknologi dan informasi kepada para akademisi, ...