Visi Indonesia Emas 2045 merupakan tujuan pembangunan Indonesia sebagai negara maju, dimana tidak lepas dari peran penting sektor pendidikan, sebab pendidikan adalah proses pembentukan karakter manusia yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tapi kuat secara spiritual. Tujuan penelitian ini untuk mengelaborasi terkait pengaruh teknologi dalam dunia Pendidikan terhadap karakter anak bangsa yang notabenenya menjadi sebuah harapan generasi emas 2045. Metode penelitian artikel ini menggunakan penelitian kualitatif-deskriptif melalui analisis data sekunder. Dimana Jenisnya menggunakan pendekatan observasi atau analisis dokumen untuk digunakan membandingkan lebih jauh aspek peristiwa yang diteliti. Hasil penelitian ini menemukan bahwa peran Pendidikan menjadi penentu terwujudkan Indonesia emas 2045, menilik visi tersebut bahwasanya pemerintah optimis menjadikan Indonesia emas dengan memanfaatkan bonus demografi yang notabenenya kurang lebih 70% usia produktif (15-64 tahun) penduduk Indonesia pada tahun 2045. Kemajuan suatu negara dapat dilihat dari seberapa berkualitas Pendidikan dan sumber daya manusianya. Walaupun usia produktif begitu banyak, bukan menjadi sebuah penentu terwujudnya Indonesia Emas 2045, sebab perlu dirasionalisasikan kembali dengan melihat indeks Pendidikan di Indonesia yang masih tergolong rendah. Faktor rendahnya kualitas sumber daya manusia di Indonesia sangat dipengaruhi oleh kemajuan teknologi yang berdampak kepada nilai-nilai kemanusiaan
Copyrights © 2024