Cipulus Edu: Jurnal Pendidikan Islam
Vol 2 No 2 (2024): Cipulus Edu

Tantangan dan Peluang Implementasi Nilai-Nilai Akhlak dalam Kehidupan Masyarakat Modern

Uzma, Zikria (Unknown)
Siti Masyithoh (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Dec 2024

Abstract

Tantangan dalam implementasi nilai-nilai akhlak di era modern mencakup pengaruh media sosial, perubahan struktur keluarga, dan tekanan ekonomi. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk memberikan solusi praktis menghadapi tantangan tersebut agar masyarakat tetap kuat dalam nilai-nilai moral. Metode yang digunakan adalah studi literatur kualitatif dengan analisis artikel ilmiah, jurnal, dan buku terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan akhlak yang tepat dan peran aktif orang tua, guru, dan masyarakat dapat menjaga dan mentransmisikan nilai-nilai akhlak kepada generasi muda, meskipun ada tantangan besar. Pendidikan dan bimbingan yang kontinu dari berbagai pihak menjadi kunci dalam mempertahankan nilai-nilai luhur akhlak di tengah arus modernisasi dan globalisasi. Kesimpulannya, pendekatan pendidikan yang holistik dan dukungan komunitas sangat penting untuk mengatasi tantangan ini.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JPIcipulus

Publisher

Subject

Religion Education

Description

Cipulus Edu: Journal of Islamic Education is published by STAI Al Badar Cipulus Purwakarta. We invite scholars, researchers, students, teachers and experts in appropriate fields to contribute the results of their studies and research in fields related to Islamic Education issues which include: ...