Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
Vol. 2 No. 1 (2024): At-Tarbiyah: Journal of Islamic Religious Research and Education

Integrasi Nilai Pendidikan dalam Surah Al-Isra’ Ayat 36 untuk Mencegah Perilaku Impulsivitas di Media Sosial

Fauziah, Arinal Haq (Unknown)
Ayu Nurulita, Diah (Unknown)
Maimun (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Oct 2024

Abstract

Informasi yang tersebar di sosial media beraneka ragam yang terkadang memunculkan stigma dan pendapat yang berbeda. Masyarakat yang menjadi konsumen informasi tersebut menerapkan perilaku impulsif dan mempercayai segala informasi yang didapat tanpa mengidentifikasi kebenarannya terlebih dahulu. Metode penelitian tentang integrasi nilai pendidikan yang tersimpan dalam surah Al-Isra’ ayat 36 melalui analisis yang mendalam dari berbagai macam tafsir dan terjemah mengenai ayat tersebut yang didukung dengan jurnal terkait. Temuan dari penelitian ini adalah bagaimana makna surah Al-Isra’ ayat 36 dapat memberikan pendidikan karakter tentang pentingnya bersikap hati-hati dan peran tanggung jawab serta menjunjung tinggi ilmu pengetahuan dan etika dalam berperilaku di media sosial agar dapat mengontrol perilaku negatif seperti perilaku impulsif di media sosial. Selain itu, Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengupas secara mendalam makna surah Al-Isra’ ayat 36 agar memberikan pengetahuan baru yang bersifat inovatif dan edukatif yang dapat dijadikan acuan oleh para konsumen media sosial agar memastikan kebenaran informasi yang didapat sebelum dipercaya dan dipraktekkan dalam kehidupan sehari-hari. Pemahaman mengenai isi dan makna dari surah Al-isra’ ayat 36 diharapkan dapat membuat individu memiliki pertimbangan yang matang dalam bertindak dan berperilaku di media sosial.        

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

at

Publisher

Subject

Religion Education Other

Description

Jurnal At-Tarbiyah diterbitkan satu kali setahun pada bulan Oktober. Isinya berupa tulisan ilmiah tentang penelitian Dosen dan Mahasiswa, Pendidikan Agama Islam, Ilmu Keislaman yang berupa pemahaman konseptual, tinjauan pustaka, tulisan praktik, atau hasil penelitian dari berbagai sudut ...