AGRINESIA: Jurnal Ilmiah Agribisnis
VOL 9, NO 1, 2024

ANALISIS INTEGRASI PASAR DAN PERILAKU HARGA KOMODITAS JAGUNG DI PROVINSI GORONTALO

Gobel, Abdul Rahman (Unknown)
Indriani, Ria (Unknown)
Bakari, Yuliana (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan: 1) Menganalisis integrasi pasar komoditas jagung Di Provinsi Gorontalo, 2) Menganalisis perilaku harga jagung Di Provinsi Gorontalo,. Penelitian ini dilaksanakan di Provinsi Gorontalo selama tiga bulan yaitu dari Bulan Oktober-Desember 2023. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data time series dan sekunder. Metode yang digunakan dalam penelitian metode analisis IMC (Index of market connection) dan koefisien variasi. Hasil penelitian menunjukkan integrasi harga pada komoditas jagung antara tingkat petani dan tingkat konsumen di Provinsi Gorontalo menunjukkan integrasi harga tinggi yang artinya harga ditingkat konsumen sepenuhnya ditransmisikan ke tingkat petani. Harga jagung di tingkat petani cenderung stabil atau tidak mengalami fluktuasi yang signifikan. Faktor-faktor seperti pasokan dan permintaan yang relatif stabil dapat berkontribusi pada kondisi ini. Harga jagung di tingkat konsumen juga cenderung stabil atau tidak mengalami fluktuasi yang signifikan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

AGR

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

AGRINESIA: Jurnal Ilmiah Agribisnis is a scientific periodical published by the Department of Agribusiness, Faculty of Agriculture, Universitas Negeri Gorontalo. AGRINESIA is published three times a year in November, March, and July. AGRINESIA is a scientific forum for researchers, academics and ...