Pelatihan ini bertujuan untuk menumbuhkan budaya kewirausahaan di kalangan mahasiswa, memotivasi mereka untuk menjadi wirausahawan melalui ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni, mengubah pola pikir dari pencari kerja menjadi pencipta lapangan kerja, dan meningkatkan keterampilan berbisnis. Kegiatan pelatihan kewirausahaan ini diikuti oleh 50 mahasiswa dari Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Pattimura. Kegiatan ini menginspirasi semangat kewirausahaan dan membuka pintu peluang bisnis yang lebih luas, yang tidak terbatas bagi mahasiswa yang berani memulai usaha sendiri dan meraih kesuksesan daripada sekadar menjadi karyawan kantoran.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024