Archive: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 4 No. 1 (2024): Desember 2024

Pendampingan Guru dan Orang Tua PAUD Manbaul Huda dalam Membangun Iklim Membaca Anak Usia Dini

Maulidah, Evi (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Dec 2024

Abstract

Latar Belakang: Berdasarkan data PISA 2018, posisi literasi siswa Indonesia masih berada di 10 terbawah dari 79 negara. Hal ini mencerminkan adanya krisis serius yang memerlukan intervensi sejak usia dini. Tujuan: Tujuan dari pengabdian ini yaitu meningkatkan sinergi antara guru dan orang tua dalam membangun iklim membaca yang kondusif guna meningkatkan literasi anak sejak dini. Metode: Metode yang digunakan pada pengabdian ini adalah Asset-Based Community Development (ABCD). Hasil: Hasil pengabdian ini menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan pada keterlibatan orang tua dan guru dalam menciptakan iklim membaca anak. Kesimpulan: Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kolaborasi antara orang tua dan guru dapat meningkatkan kemampuan literasi anak usia dini.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

arc

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Education Public Health

Description

Archive: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat merupakan jurnal berbasis penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang berfokus pada bidang keilmuan yaitu Pendidikan, Sosial, Teknik, Sains dan ...