Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Vol. 6 No. 6 (2024): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial

PENGARUH WORK-LIFE BALANCE, BURNOUT, DAN BEBAN KERJA TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN KOPERASI TANI JASA TIRTA SENDANG TULUNGAGUNG

Arora, Aizha Malaika (Unknown)
Harianto, Kukuh (Unknown)
Sutapa, Heru (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2024

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh secara simultan dan parsial work-life balance, burnout, dan beban kerja terhadap kepuasan kerja karyawan Koperasi Tani Jasa Tirta Sendang Tulungagung. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan asosiatif. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 35 karyawan Koperasi Tani Jasa Tirta Sendang Tulungagung dengan menggunakan teknik purposive sampling untuk menentukan kriteria-kriteria berdasarkan tujuan penelitian. Teknik analisis yang digunakan yaitu uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji multikoleniaritas, uji heteroskedastisitas, uji linearitas, analisis regresi linear berganda, uji t, uji f, dan uji koefisien determinasi (R2) dengan menggunakan program SPSS versi 25. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara simultan work-life balance, burnout, dan beban kerja berpengaruh terhadap kepuasan kerja karyawan Koperasi Tani Jasa Tirta Sendang Tulungagung. Sedangkan secara parsial work-life balance tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan, dan secara parsial burnout dan beban kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan Koperasi Tani Jasa Tirta Sendang Tulungagung.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

triwikrama

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Triwikrama Journal uses a license CC-BY-SA or an equivalent license as the optimal license for the publication, distribution, use, and reuse of scholarly works. This license permits anyone to compose, repair, and make derivative creation even for commercial purposes, ...