Pengabdian Masyarakat ini bertujuan untuk melatih dan meningkatkan kemampuan public speaking taruna PIP Makassar. Permasalahan prioritas yang telah disepakati untuk diselesaikan antara pengusul dan mitra sasaran adalah meningkatkan kepercayaan diri taruna dalam berbicara di depan umum. Adapun tujuan pengabdian ini meliputi tiga hal, (1) yakni meningkatkan kepercayaan diri taruna dalam berbicara di depan umum, (2) menguatkan kapasitas taruna dalam membentuk personal branding, dan (3) menguatkan kemampuan taruna dalam memilih diksi, nada, dan intonasi berbicara yang sesuai.
Copyrights © 2024