JPIK - Jurnal Pengabdian Ilmu Kesehatan
Vol. 3 No. 2 (2024): JPIK - Desember 2024 Volume 3 Nomor 2 Tahun 2024

Peningkatan Konsep Diri Klien Diabetes Mellitus Melalui Pendekatan Terapi Afirmasi Positif

Susanti, Amelia (Unknown)
Diana Arianti (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Diabetes mellitus (DM) adalah penyakit kronis yang berdampak pada fisik dan psikologis, seperti kehilangan konsep diri. Konsep diri yang buruk dapat mempengaruhi keinginan klien untuk mengendalikan diabetes mereka, yang dapat menyebabkan komplikasi dan kualitas hidup yang lebih buruk. Salah satu cara untuk meningkatkan konsep diri pada klien dengan DM adalah terapi afirmasi positif. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah meningkatkan kepercayaan diri klien dalam menjalani perawatan DM. Metode yang digunakan melibatkan identifikasi pola pikir negatif, pembuatan afirmasi positif, latihan rutin, dukungan sosial, dan evaluasi berkelanjutan. Melalui pernyataan-pernyataan yang memberdayakan, afirmasi positif membantu klien meningkatkan keyakinan diri mereka dalam mengelola situasi mereka. Kegiatan ini melibatkan 30 orang klien penderita DM di Kelurahan Andalas wilayah Kerja Puskesmas Andalas Kota Padang pada bulan Desember 2023. Hasil implementasi menunjukkan bahwa terapi afirmasi positif dapat meningkatkan kepercayaan diri klien, mengurangi stres, mendorong perubahan perilaku sehat, dan meningkatkan kualitas hidup secara keseluruhan. Dukungan dari tenaga kesehatan dan lingkungan sosial sangat penting untuk memastikan keberhasilan terapi ini. Pendekatan ini diharapkan menjadi salah satu intervensi yang relevan dalam meningkatkan kesejahteraan psikologis dan fisik klien DM.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

pengmas

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

JPIK (JURNAL PENGABDIAN ILMU KESEHATAN) is a multidisciplinary, peer reviewed open access medical Journal. JPIK is published by STIKes Alifah Padang. It is a specialty Journal accept articles from Midwifery, Nursing and Public Health ...