Jurnal Teologi Injili
Vol. 4 No. 2 (2024): Desember

Perspektif Teologis tentang Keselamatan: Belajar dari 1 Petrus 1: 3-12

Yatmini, Yatmini (Unknown)
Siang, Le (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2024

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menjelaskan analisis teologis tentang keselamatan sebagai isu yang sering dipersoalkan dari berbagai perspektif, bahwa keselamatan tidak hanya ditujukan pada kehidupan setelah kematian saja, melainkan juga dalam komitmen iman sehari-hari sebagai orang percaya. Metode yang digunakan dalam menganalisis teks dalam topik 1 Petrus 1: 3-12 adalah metode kajian pustaka atau literatur. Hasil temuan perspektif teologis tentang keselamatan menurut 1 Petrus 1: 3-12 adalah kelahiran kembali, penuh pengharapan, dipelihara, bergembira, kemurnian iman, memperoleh puji pujian, mengasihi, percaya kepada Dia. Melalui penelitian ini maka orang percaya harus memiliki dasar teologis tentang keselamatan hidupnya yang diperoleh melalui anugerah. Dengan demikian orang percaya dapat menunjukkan respon iman dengan setia mengasihi Allah karena Allah sudah menunjukkan kasih-Nya kepada orang percaya.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jti

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Teologi Injili adalah jurnal ilmiah bidang teologi injili yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Teologi ATI Anjungan Pontianak. Menerima naskah dari para peneliti teologi injili, dosen, mahasiswa, dan praktisi yang akan memperkaya keilmuan teologi injili. Jurnal ini menerima naskah-naskah ...